Foto Pantai Logending 4

Gelombang yang cukup besar terlihat mengejar perahu nelayan itu, namun sebagian gelombang itu tertahan telak oleh talut yang berpengaruh terhadap daya dorong gelombang di kiri kanannya. Jika pelabuhan pendaratan ikan benar terwujud, maka Pantai Logending diharapkan akan bisa menampung ukuran perahu nelayan yang lebih besar.

pantai logending kebumen

Perahu nelayan lainnya, juga diawaki dua orang, melintas melipir talut dengan memburu gelombang di depannya, yang meskipun sudah terpecah oleh talut terlihat masih cukup tinggi. Perahu bercadik itu bernama "Kafka Putra" dengan dua lambang segitiga di dalam lingkaran ditoreh pada bagian buritannya.

pantai logending kebumen

Tampaknya saat itu adalah waktu bagi para nelayan untuk kembali ke daratan, karena terlihat lagi sebuah perahu yang meluncur menuju ke tepian pantai. Perahu nelayan itu memang rata-rata berukuran kecil, sehingga jangkauan pencarian ikannya pun menjadi terbatas. Semoga saja rencana pembuatan pelabuhan pendaratan ikan akan lebih mensejahterakan mereka, bukan malah sebaliknya.

pantai logending kebumen

Ketika alat berat tengah bekerja untuk menyelesaikan pembangunan talut di sisi kiri Pantai Logending, beberapa orang tampak tengah memancing di ujung bawah talut. Serakan batu dan tetrapoda tampak terlihat di latar depan.

pantai logending kebumen

Pemandangan dari jarak dekat pada tebing batu gamping yang berada di sebelah kiri talut, dengan air laut yang cukup jernih di latar depan. Jika saja ada perahu, maka mungkin akan menarik untuk mendekat ke arah batuan itu, dan mendarat di dataran di ujung sana.

pantai logending kebumen

©2021 Ikuti